Selasa, 31 Maret 2009

Perusahaan asing cemaskan razia software bajakan

Teknologi Informasi Senin, 30/03/2009

JAKARTA: Kampanye nasional anti penggunaan software ilegal yang digerakkan oleh Tim Nasional Penanggulangan Pelanggaran Hak Kekayaan Intelektual sejak bulan lalu membuat perusahaan asing dan multinasional tanpa Piagam HKI cemas.

Licence Compliance Manager PT Microsoft Indonesia Anti Suryaman mengatakan hal tersebut terlihat dari banyaknya perusahaan multinasional dan asing yang meminta konsultasi alokasi peranti lunak.

"Mereka ingin memastikan bahwa peranti lunak yang digunakan kantor cabangnya di Indonesia sudah dialokasikan dengan benar oleh kantor pusat. Jangan sampai kantor pusat menggunakan software asli sementara cabangnya di Indonesia memakai yang bajakan," ujarnya, pekan lalu.

Permintaan untuk mengurus pembuatan Piagam HKI (Hak Kekayaan Intelektual) dengan bantuan Microsoft pun mengalami peningkatan.

Semakin banyak jumlah komputer dan cabangnya, maka semakin tinggi biaya yang harus dikeluarkan untuk mengurus piagam HKI.

Sejak kampanye anti software ilegal diluncurkan per 1 Februari, sebanyak 150 perusahaan konsumen produk Microsoft sudah mendaftar untuk memperoleh piagam tersebut.

Anti mengatakan pihaknya membantu perusahaan baik nasional, multinasional, maupun asing yang menjadi konsumen peranti lunak Microsoft untuk mengurus Piagam HKI dengan subsidi bantuan biaya pendaftaran hingga 50%.

"Besarnya biaya pengurusan Piagam HKI tidak sebanding dengan kerugian perusahaan ketika tertangkap aparat penegak hukum menggunakan peranti lunak ilegal," ujarnya.

Aparat penegak hukum sejauh ini terus melalukan razia software ilegal ke berbagai perusahaan. Berbagai penangkapan telah dilakukan, dua di antaranya menimpa perusahaan berinisial PT IT yang bergerak di bidang engineering dan konstruksi, serta sebuah perusahaan jasa keuangan di Menteng.

Peranti lunak yang paling banyak dibajak adalah produk Microsoft, Adobe, Symantec, Autodesk, dan McAfee. Total kerugian perusahaan tersebut ketika produknya dibajak mencapai lebih dari US$1 juta.

Celah keamanan

Budi Rahardjo, pakar keamanan jaringan dari Institut Teknologi Bandung, mengatakan ketika sebuah perusahaan menggunakan peranti lunak bajakan atau ilegal, kerugian akan diterima oleh konsumen perusahaan tersebut.

"Setiap produk bajakan pasti ada cacatnya. Dalam sebuah peranti lunak, adanya cacat akan menjadi celah bagi pelaku tindak kejahatan," ujarnya.

Dia mencontohkan dalam layanan jasa keuangan, ketika perusahaan penyedia jasa menggunakan peranti lunak yang tidak aman, data nasabah dan transaksi yang dilakukan nasabah menjadi tidak aman.

Sebagai contoh, ketika bank menggunakan peranti lunak untuk transaksi perbankan online ilegal, sistem keamanan dari software itu lebih lemah dan mudah ditembus atau memiliki cacat yang akan merugikan pengguna layanan tersebut.

Oleh Fita Indah Maulani
Bisnis Indonesia

Rabu, 18 Maret 2009

Kirim Konten Multimedia dari Web ke Ponsel


Sejak awal millenium, tersedia banyak layanan SMS berbasis Web. Layanan ini memungkinkan pengguna Internet untuk berkirim SMS dari halaman Web ke nomor ponsel. Praktis dan (umumnya) gratis.


Namun seiring dengan berkembangnya teknologi, SMS menjadi teknologi “basi”. Anda tidak bisa berkirim gambar, lagu atau video dengan SMS. Hanya teks, dan itu pun tidak lebih dari 160 karakter per sekali kirim.

MMS menjadi teknologi penerus SMS yang mampu mengirimkan konten multimedia antarponsel. Dengan batasan 50KB per pesan, Anda bisa lebih leluasa berkirim konten multimedia. Sayangnya, meski sudah lebih dari enam tahun diperkenalkan, sampai saat ini belum ada layanan berbasis Web yang menawarkan MMS ke ponsel.

Meski demikian keadaannya, jangan putus asa. Cobalah aplikasi yang satu ini: Zip Clip. Zip Clip memang bukan pengirim MMS dari PC ke ponsel. Zip Clip adalah aplikasi gratisan yang mampu mengombinasikan layanan Web dengan teknologi ponsel. Zip Clip mampu untuk menangkap obyek-obyek multimedia yang ada di Web dan mengirimkannya ke ponsel.

Zip Clip bekerja dengan cara meng-install aplikasi di dua sisi: di browser PC dan di ponsel. Setelah kedua aplikasi ter-install, Anda cukup memilih konten yang ada di Web - video, teks, gambar, foto, animasi, thumbnail, avatar, teks atau musik - dan langsung kirim ke ponsel Anda melalui menu yang tersedia. Selanjutnya, konten yang barusan Anda kirim itu dapat dilihat melalui aplikasi Zip Clip di ponsel. Mirip dengan MMS kan?

Instalasi & Penggunaan
Untuk meng-install Zip Clip, pertama-tama kunjungilah dulu situs www.zipclip.com. Setelah itu, klik link Get it now dan masukkan nomor telepon, e-mail, dan password akun Zip Clip pada formulir yang tersedia. Klik Create my account untuk membuat akun. Setelah terdaftar, Anda akan diminta untuk mengunduh software Zip Clip [zipclip.jar (ponsel) & zipclip.exe (PC); 182KB] yang dirancang untuk browser PC yang akan berfungsi sebagai pengirim konten. Ikutilah permintaan tersebut.

Pada saat bersamaan, setelah mendaftar ke Zip Clip, Anda menerima SMS yang berisi link untuk mengunduh Zip Clip di ponsel. Ikutilah link tersebut. Bagi yang tidak mendapatkan SMS tersebut, unduh saja secara manual dengan mengunjungi http://m.zipclip.com dari browser ponsel, login dengan nomor telepon dan password yang tadi didaftarkan, lalu pilih menu Download.

Setelah Zip Clip ter-install di browser komputer dan ponsel Anda, jelajahi Web melalui PC seperti biasanya. Pastikan Anda menggunakan Internet Explorer 7 atau Firefox 2 agar Zip Clip dapat bekerja dengan baik. Saat menemukan sesuatu yang menarik untuk dikirimkan ke ponsel, lakukan hal berikut:
• Untuk gambar atau foto: letakkan kursor di atas gambar, lalu klik kanan.
• Untuk video: letakkan kursor pada area kosong setelah gambar video dan klik kanan.
• Untuk teks: blok teks yang ingin Anda kirim, lalu klik kanan.
• Untuk konten suara dan musik, letakkan kursor pada link yang mengarah ke file audio, dan klik kanan link tersebut.

Di browser akan muncul menu konteks yang menawarkan beberapa pilihan. Gunakan opsi Send to my phone untuk mengirimkan konten terpilih ke ponsel Anda, atau pilih Send to friends untuk mengirimkan ke teman Anda. Sebelum memilih opsi ini, pastikan Anda telah menambahkan nama teman-teman ke “daftar teman” di menu View my stuff.

Opsi Send to ringtone maker yang terdapat di menu konteks dapat dipergunakan untuk membuat ringtone dari klip video. Dua puluh detik pertama audio dari klip video terpilih akan dikirimkan ke ponsel Anda jika Anda memilih opsi ini.

Nantinya, di ponsel Anda akan mendapatkan opsi untuk View, Download, Info, Delete dan Refresh. Opsi View memungkinkan Anda untuk menampilkan atau memutar konten multimedia. Sementara opsi Download digunakan jika Anda ingin mengunduh konten yang telah dikirimkan ke akun Anda. Sebelum mengunduh, Anda dapat melihat detil konten yang akan diunduh pada menu Info. Jika tidak menyukainya, Anda dapat menghapusnya dengan memilih Delete.

Ada Studio Multimedia
Zip Clip bukan hanya berfungsi sebagai pengirim konten multimedia. Di dalam akun Zip Clip terdapat semacam “Studio” yang dapat digunakan untuk mengolah konten multimedia yang akan dikirimkan.

Untuk menggunakannya sangat mudah. Anda cukup memasukkan link atau URL dari video, gambar atau foto ke kolom Studio di menu View my stuff, lalu klik Customize. Jendela Web baru akan terbuka dan dapat digunakan untuk mengubah ukuran atau crop gambar. Jika gambar sudah dirasakan pas, klik Send untuk mengirimkannya.

Sumber: Sinyal

Atasi Bad Sector pada Hard Disk


Jumat, 13 Maret 2009 | 14:09 WIB

KOMPAS.com — Suatu ketika, seorang rekan memeriksa kondisi suatu hard disk dengan sebuah peranti lunak. Ia merasa hard disk-nya kurang beres. Ternyata, dugaannya benar. Hasil uji peranti itu menyatakan bahwa ada bagian atau sektor tertentu pada hard disk yang rusak (bad sector), dan kerusakannya mengkhawatirkan. Peranti itu pun memberi tahu kalau ia sebaiknya bersiap untuk mengganti hard disk karena kemungkinan terjadi crash sangat besar.

Wah, perlukah rekan PCplus itu mengganti hard disk? Apa sudah tidak bisa diperbaiki?

Saran PCplus, ada baiknya coba perbaiki hard disk itu dulu. Siapa tahu masih bisa bekerja lagi. Maklum, sebagian besar hard disk yang beredar sekarang ini memiliki sektor cadangan, yang ditujukan untuk kondisi seperti ini. Kalau Anda bisa memanfaatkan sektor cadangan itu, Anda bisa menunda pembelian hard disk baru.

Kalau pakai Windows XP, jalankan MS-DOS Prompt. Ketikkan perintah “chkdsk /R” lalu tekan [Enter]. Perintah itu akan membuat Windows mencari posisi bad sector dan mengembalikan data atau informasi yang masih bisa dibaca.

Siapa tahu Anda masih pakai Windows 95, Windows 98, atau Windows Millenium, coba pakai Scandisk bawaan sistem operasi yang memiliki opsi untuk melakukan pemindaian sekalian perbaikan seadanya.

Cara barusan adalah tindakan cepat yang bisa Anda lakukan apabila Anda mencurigai hard disk punya bad sector. Kalau cara tadi tidak sukses, coba cara ini.

Pakai Utiliti
Anda bisa pakai peranti yang mampu menghilangkan logic bad sector dan memperbaikinya. Asal tahu saja, bad sector dibagi jadi dua: logic dan physic. Peranti itu membuat hard disk kembali bekerja dengan “menghapus” bad sector-nya.

Hard disk biasanya dipaketkan dengan suatu peranti lunak untuk fungsi manajemen sekaligus perbaikan. Misalnya, Maxtor dan Quantum punya MaxBlast, Samsung punya ClearHDD, Seagate punya Seagate Format, Western Digital punya Old DLG Diagnostic, dan Fujitsu punya FJ-IDE Drive Initializer Utility.

Anda tidak wajib pakai peranti lunak paketan. Anda bisa juga pakai peranti lain. Perbaikan hard disk yang dijelaskan pada artikel ini memakai SpinRite (www.grc.com). Peranti lunak buatan Gibson Research ini cukup baik buat mengatasi masalah bad sector pada hard disk. Versi terbaru peranti ini—versi 6,0—seharga 89 dollar AS.

SpinRite mendukung FAT, NTFS, Linux, Novell, drive dengan beberapa sistem operasi serta hard disk yang belum diformat. Cara menggunakannya mudah saja. Tinggal ikuti langkah-langkah ini.

1. Buat disket atau CD yang bisa boot. Buatnya di SpinRite. Klik [Create Boot Diskette], [Create ISO or Image File], atau [Install SpinRite on Drive]. Biar gampang, pilih bikin CD bootable. Asal tahu, SpinRite hanya berjalan dalam modus DOS.

2. Setelah file image sudah jadi, gunakan software pembakar CD, seperti Nero Burning ROM, untuk membuat CD. Restart komputer dan boot dengan CD yang barusan dibuat.

3. SpinRite punya 5 opsi atau level. Level yang kemungkinan besar Anda butuhkan adalah level 2 ataupun level 4. Tindakan di level 2 adalah pengembalian data, sedangkan level 4 adalah pemeliharaan drive dan analisis. Pilih saja tindakan yang ingin Anda lakukan.

4. Level apa pun yang Anda pilih, Anda akan diminta untuk memilih drive atau partisi yang ingin Anda periksa atau perbaiki. Setelah itu, lihat atau ubah opsi bagaimana SpinRite memeriksa hard disk Anda. Kalau sudah, lanjutkan dengan langkah selanjutnya, yakni menguji kinerja drive.

Proses pemeriksaan bisa berjalan beberapa jam, tergantung kapasitas dan kecepatan hard disk. Menurut informasi dari pembuatnya, kecepatan maksimal SpinRite adalah 120 GB per jam.

Namun, banyak hal yang memengaruhi kecepatan pemeriksaan itu, misalnya kerusakan hard disk, dukungan Ultra DMA, atau konfigurasi sistem. Untungnya, Anda bisa menghentikan proses pemeriksaan untuk dilanjutkan di lain waktu. Agar tidak perlu mengulang, catat saja posisi pemeriksaan ketika Anda menghentikan proses.

Kalau SpinRite mendeteksi perlunya perbaikan, SpinRite akan langsung bekerja di Level 4 untuk memperbaiki dan mengembalikan data. Level 4 kembali memakan waktu yang tidak sebentar. Hitungan waktu pengerjaan bisa dalam satuan jam bahkan hari, lagi-lagi tergantung kerusakan.

SpinRite punya screen saver yang aktif ketika SpinRite sedang bekerja. Anda bisa pula menampilkan jalannya proses yang sedang berlangsung. Jika hard disk Anda mendukung fitur pembacaan suhu, SpinRite akan melaporkan informasi suhu hard disk. Temperatur hard disk akan naik terus saat SpinRite memperbaiki data Anda.

Ketika bekerja, SpinRite juga memiliki opsi untuk melihat lebih dekat proses perbaikan yang berlangsung. Opsi tersebut namanya adalah “DynaStat Data Recovery”.

Jika hard disk masih rusak setelah diperbaiki dengan peranti seperti SpinRite, barangkali memang sudah waktunya Anda mengganti hard disk baru. *

sumber: PCplus

Polisi Gerebek Perusahaan Pengguna Ratusan Software Bajakan


Selasa, 17 Maret 2009 | 11:41 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Mabes Polri kembali mengungkap penggunaan software bajakan. Pelaku adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang engineering dan kontruksi berinisial PT IT yang berada di Jakarta Selatan.

"Dari sekitar 800 komputer dan 30 server yang kami periksa, PT IT telah menggunakan 4000 lebih software. Sebanyak 300-an unit software di antaranya adalah software tidak berlisensi," ungkap AKBP Rusharyanto, penyidik Unit I Indag Direktorat II Eksus Barekrim Mabes Polri di Jakarta, Selasa (17/3).

Pengungkapan kasus tersebut dilakukan Mabes Polri mulai tanggal 26 Februari hingga 2 Maret 2009. Tim Mabes menemukan beragam software tanpa lisensi, seperti Microsoft, Autodesk, Adobe, dan Symantec. Dari perusahaan itu, Mabes Polri mengamankan 10 komputer sebagai barang bukti.

Sebelumnya pada tanggal 11-13 Februari 2009, Mabes Polri juga menindak PT V di Jakarta. Dari 600 komputer dan 50 software yang diperiksa ditemukan lebih dari 1000 software tanpa lisensi dari sejumlah perusahaan software.

"Dari keseluruhan total dua perusahaan tersebut, ada sekitar 645 komputer yang terdapat software tanpa lisensi," ujar Rusharyanto.

Hingga saat ini, pihak kepolisian belum menetapkan tersangka dan proses penyidikan. Ancaman pidana terhadap pengguna software maksimal 5 tahun dan atau denda Rp 500 juta.

sumber www.kompas.com

Selasa, 03 Maret 2009

Membuka Dokumen Corrupt

Saat bekerja dengan Microsoft Word mungkin Anda pernah mengalami hal ini. Dokumen yang ingin Anda akses tiba-tiba rusak dan tak bisa dibuka. Dengan kondisi begini pasti Anda akan panik. Apalagi jika file tersebut adalah file penting, dan tidak ada file back up-nya.

Jangan berkecil hati dahulu! File yang rusak tersebut mungkin saja masih dapat diperbaiki dan diperbaiki dengan Text Recovery Converter. Caranya menggunakannya sebagai berikut:
1. Buka program Microsoft Word, lalu klik [File] > [Open].
2. Pilih file dokumen yang rusak tersebut.
3. Klik panah kecil yang ada di sisi kanan tombol [Open].
4. Pada menu drop down yang terbuka, pilih [Open and Repair].
5. File Anda yang rusak akan terbuka kembali. Tapi perlu diketahui, tingkat keberhasilan perbaikan ini tergantung dari seberapa besar kerusakan file Anda.

sumber: PCplus